Jumat, 05 Juni 2015

Bintang Garuda Muda Indonesia Ternyata Memulai Karirnya dari AQUA DNC

Dikutip oleh Agen judi bola  - Penggemar sepak bola tanah air pastinya mengenal Andik Vermansyah, Rasyid Bakri, Syamsir Alam, Kurniawan Karman serta Muchlis Hadi Ning Syaifullah. Mereka adalah bintang-bintang muda sepak bola Indonesia yang sering menjadi sorotan beberapa tahun terakhir. Tapi tentunya Anda belum tahu bahwa mereka memulai karirnya lewat keikutsertaan dalam AQUA Danone Nations Cup (AQUA DNC).

Kejuaraan sepak bola khusus anak-anak berusia 10-12 tahun ini memang sudah rutin diselenggarakan di Indonesia sejak tahun 2003. Ajang ini telah memberi kesempatan bagi anak-anak Indonesia untuk mewujudkan impiannya menekuni cabang olahraga sepak bola dan membela Indonesia di ajang internasional.

Tahun ini AQUA DNC kembali hadir di Indonesia. Januari lalu tahap kualifikasi dimulai di ratusan kota di Indonesia untuk memilih tim-tim berbakat yang pantas untuk maju ke Final Regional AQUA DNC 2015. Tahap ini diselenggarakan di 13 kota yang terdapat di 34 provinsi. Kota-kota tersebut antara lain adalah Makassar, Padang, Jakarta, Malang, Semarang, Ambon, Martapura, Pekanbaru, Medan, Banda Aceh, Bandung, Denpasar, dan Jayapura.

Tim yang berhasil lolos di final regional akan memiliki kesempatan berlaga di final nasional untuk memperebutkan satu posisi sebagai wakil Indonesia di Final Dunia DNC 2015. Rencananya laga final yang melibatkan 32 negara anggota ini akan diselenggarakan di Marrakech, Maroko, Oktober mendatang.

AQUA DNC memberi kesempatan bagi pemain-pemain muda Indonesia untuk mencari pengalaman, mengasah bakat dan unjuk gigi hingga ke panggung internasional. Selain itu juga berkontribusi dalam regenerasi pemain dan pembinaan usia dini bagi talenta muda.

Prestasi Indonesia di ajang ini juga tidak boleh dipandang sebelah mata. Anak-anak Indonesia ternyata tak kalah dengan pemain-pemain sepakbola cilik dari negara lain. Bahkan Indonesia menjadi tim yang selalu diperhitungkan dan ditakuti.

Sejak awal keikut sertaannya Indonesia telah berhasil menempati posisi ke-4 di tahun 2006 dan ke-7 di tahun 2014. Tim Indonesia juga sempat meraih penghargaan sebagai The Best Defense Team karena hanya kecolongan satu kali gol selama rangkaian pertandingan final

Putra-putra Indonesia seperti Irvin Munseng, wakil tahun 2006 dan Reynaldi Saela Hakim wakil tahun 2014 juga berhasil pulang membawa gelar. Masing-masing sebagai The Best Striker dan The Best Goal Keeper. Bagaimana prestasi Indonesia tahun ini? Tunggu saja aksi anak-anak berbakat Indonesia di AQUA DNC 2015!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar